Selasa, 08 Juni 2010

PERATURAN & TATA TERTIB PESERTA

  1. Peserta merupakan Siswa/Siswi Pelajar se-Bali.
  2. Setiap Band beranggotakan maksimal 6 orang.
  3. Setiap Personil Band boleh berasal dari sekolah yang berbeda.
  4. Setiap Personil Band hanya boleh tampil untuk satu group band. Jika melanggar akan didiskualifikasi.
  5. Setiap Band wajib menyerahkan formulir pendaftaran, foto ukuran 4R dan fotocopy kartu pelajar atau surat keterangan dari sekolah serta melunasi biaya pendaftaran sebesar Rp. 35.000,-.
  6. Peserta diberikan waktu 15 menit berada diatas panggung dari cek sound hingga memainkan aksi panggungnya. Jika melebihi batas waktu yang telah ditentukan, maka akan terdapat pengurangan nilai untuk band tersebut.
  7. Peserta membawakan satu buah lagu wajib pilihan yang telah ditentukan dan satu buah lagu bebas.
  8. Setiap Band dilarang keras mengubah settingan alat yang telah ditentukan.
  9. Apabila terjadi kerusakan alat yang disebabkan oleh peserta maka peserta bertanggung jawab pada pihak sound system yang bersangkutan.
  10. Panitia hanya menyediakan satu set drum dan satu set sound system.
  11. Peserta tampil berdasarkan nomor urut yang telah diambil pada saat technical meeting.*
  12. Peserta wajib hadir 30 menit sebelum acara mulai dan langsung melakukan registrasi ulang kepada pihak panitia.
  13. Peserta akan dipanggil 3 kali, bila setelah panggilan ketiga peserta tidak hadir, maka akan dinyatakan gugur.
  14. Khusus pada saat acara peserta diperbolehkan membawa supporter. Untuk supporter diwajibkan menjaga ketenangan saat acara berlangsung.
  15. Peserta dan supporter dilarang membawa senjata tajam, obat-obatan terlarang dan minuman keras, apabila melanggar peserta akan didiskualifikasi.
  16. Peserta wajib menjaga ketertiban acara. Bila melanggar dan membuat masalah peserta akan didiskualifikasi.
  17. Keputusan Dewan Juri tidak dapat diganggu gugat.

Keterangan :
*Karena ada peserta yang tidak hadir pada saat technical meeting dan belum melunasi pesyaratan yang ada, peserta tersebut dinyatakan gugur administrasi awal. Sehinngga jumlah peserta berkurang dan nomor urut peserta diatur maju sesuai dengan no urut yang telah didapatkan pada saat technical meeting.

0 komentar:

Posting Komentar